Jelang Hari kemerdekaan, Kecamatan Cempaga Gelar Lomba Pidato dan Baca Puisi

 

Cempaka Mulia Barat- Dalam rangka menyambut hari Kemerdekaan sekaligus Peringatan 78 tahun HUT RI, Pemerintah Kecamatan Cempaga menggelar Lomba Membaca Puisi dan lomba pidato antar pelajar mulai dari tingkat SD, SMP dan SMA se-Kecamatan Cempaga. Acara tersebut tepat dilaksanakan padahari Kamis, 10 Agustus 2023 di Aula Kantor Kecamatan setempat.

Lomba baca puisi dan pidato ini diikuti oleh perwakilan dari masing-masing siswa mulai dari SD, SMP, hingga SMA dengan antusias dan semangat mereka untuk bersaing satu dengan yang lain. Tampak peserta lomba datang dengan tampilan terbaiknya, membawa lembaran berisi naskah puisi dan pidato nya serta guru pendamping yang turut hadir menyaksikan tampilan dari peserta didiknya. Dari sekian peserta dan lomba yang diadakan pemenang akan di umumkan tepat pada hari kemerdekaan pada tanggal 17 Agustus 2023.

Adapun pada perlombaan ini, mahasiswa KKN dari IAIN serta mahasiswa program Bina Desa (PKKM) dari UMPR juga turut diberikan kepercayaan untuk membantu pada kegiatan perlombaan yang diadakan tersebut.Peserta yang lolos Menjadi Juara terdiri atas Nama Sobri Nur Teguh Imanda (Juara I), Alifa Naesya Rahma Dani (Juara II), dan Ariska (Juara III) pada Lomba Pidato, Sedangkan pada lomba Baca Puisi yakni Rabiatul (Juara I), Fitri Rahmadani (Juara II), dan Salmi Alpiani sebagai (Juara III).

Salah seorang peserta mengatakan bahwa sangat menyenangkan mengikuti perlombaan ini karena dengan adanya lomba ini juga dapat meningkatkan ketertarikan dan bakat yang dimiliki.Dengan diadakan lomba-lomba tersebut juga diharapkan dapat memberikan kesempatan bagi para siswa- siswi untuk mengeksplorasi potensi mereka serta melatih kemampuan berbicara di hadapan orang banyak untuk mengekspresikan gagasan serta perasaan di hadapan orang lain. (WDY/RZJ) – Mahasiswa UMPR

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *